Minggu, 30 April 2017
Bacaan
Alkitab: 1 Korintus 12:12-13
Sebab dalam satu Roh kita semua, baik orang Yahudi, maupun orang Yunani,
baik budak, maupun orang merdeka, telah dibaptis menjadi satu tubuh dan kita
semua diberi minum dari satu Roh. (1 Kor 12:13)
Baptisan dalam Perjanjian Baru (Bagian 27): Dibaptis
untuk Menjadi Satu Tubuh
Jika kita mau mengakui dengan rendah
hati, seharusnya baptisan itu adalah sesuatu yang mempersatukan umat percaya.
Namun demikian fakta menunjukkan hal yang sebaliknya. Baptisan bisa menjadi
sumber perpecahan dan sumber konflik di antara gereja, di antara pendeta,
bahkan di antara jemaat. Padahal, logika baptisan adalah setiap orang percaya
dibaptis dalam nama Bapa, Anak, dan Roh Kudus. Hal apa lagi yang lebih
menyatukan jemaat Tuhan jika bukan baptisan itu sendiri? Dalam Baptisan
terkandung unsur pertobatan, pengakuan mengenai Allah Tritunggal, serta iman
dan pengharapan yang benar kepada Tuhan.
Paulus menuliskan bahwa pada
hakekatnya, tubuh itu adalah satu. Kita semua adalah bagian dari tubuh yang satu
itu, yaitu tubuh Kristus (ay. 12a). Walaupun demikian, dalam satu tubuh
tersebut, terdapat banyak anggota (ay. 12b). Sama seperti tubuh manusia yang
membentuk satu pribadi manusia tertentu, namun di dalam tubuh tersebut
terkandung anggota-anggota tubuh yang banyak jumlahnya dan saling bekerjasama
dalam satu tubuh. Pada seorang manusia yang bernama Budi, tangan Budi adalah
bagian dari tubuh Budi. Kaki Budi juga adalah bagian dari tubuh Budi. Tangan
Budi tidak dapat berdiri sendiri, tetapi tangan Budi bersama dengan kaki Budi
(dan bagian tubuh lainnya) adalah satu kesatuan dari tubuh Budi. Ketika
seseorang memanggil Budi, ia memanggil tubuh Budi yang terdiri dari tangan dan
kaki. Tidak mungkin ada orang yang memanggil hanya tangan Budi atau kaki Budi
saja. Hal ini ditegaskan kembali bahwa segala anggota tubuh, sekalipun banyak,
merupakan satu tubuh (ay. 12c). Hal ini adalah gambaran dari Tubuh yang lebih
hebat lagi, yaitu Tubuh Kristus (ay. 12d).
Paulus menulis bahwa semua umat
percaya, baik orang Yahudi, orang Yunani (non Yahudi), budak maupun orang
merdeka, telah dibaptis menjadi satu tubuh (ay. 13a). Ini sangat penting bahwa
salah satu tujuan baptisan dilakukan dalam Perjanjian Baru adalah untuk
menjadikan seseorang menjadi anggota Tubuh Kristus. Hal ini jarang dimengerti
oleh sejumlah gereja dan pendeta hari-hari ini. Mereka menganggap bahwa
baptisan bertujuan untuk menjadikan seseorang menjadi anggota jemaat gereja
tersebut. Mereka lupa bahwa ada sesuatu yang lebih besar lagi dari sekedar
jemaat gereja, yaitu anggota Tubuh Kristus.
Tujuan baptisan adalah membuat orang
tersebut menjadi bagian dari Tubuh Kristus, yaitu mereka yang nanti dalam
kekekalan akan menjadi anggota Keluarga Kerajaan Allah, yaitu mereka yang akan
memerintah bersama Tuhan Yesus dalam kekekalan. Oleh karena itu, baptisan harus
menjadi langkah awal (pertobatan) seseorang untuk kemudian terus bertumbuh
dalam kebenaran sehingga mereka menjadi orang-orang yang memiliki karakter
Kristus atau yang memiliki kodrat ilahi. Sayangnya, berapa banyak gereja dan
pendeta hari-hari ini yang merasa cukup hanya dengan membaptis orang-orang dan
untuk selanjutnya “dibiarkan” saja tanpa dibentuk supaya dapat serupa dan
segambar dengan Kristus?
Baptisan adalah tanda bagi mereka yang
bersedia hidup dipimpin oleh Roh Kudus. Paulus menuliskan bahwa kita semua
telah dibaptis dalam satu Roh, dan diberi minum dari satu Roh (atau Roh yang
sama) (ay. 13b). Artinya adalah kita harus bisa mengerti tuntunan Roh Kudus
dalam hidup kita dan bersedia dipimpin oleh Roh Kudus. Setiap langkah hidup
kita harus diwarnai oleh nafas Roh Kudus. Setiap langkah hidup kita harus sesuai
dengan tuntunan Roh Kudus supaya hidup kita dapat memuliakan Tuhan. Itulah tujuan kita bertobat dan percaya
serta dibaptis, yaitu supaya kita semua menjadi satu tubuh, yaitu Tubuh Kristus
yang hidup menurut pimpinan Roh Kudus.
Bacaan
Alkitab: 1 Korintus 12:12-13
12:12 Karena sama seperti tubuh itu satu dan anggota-anggotanya banyak, dan
segala anggota itu, sekalipun banyak, merupakan satu tubuh, demikian pula
Kristus.
12:13 Sebab dalam satu Roh kita semua, baik orang Yahudi, maupun orang
Yunani, baik budak, maupun orang merdeka, telah dibaptis menjadi satu tubuh dan
kita semua diberi minum dari satu Roh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.